27 tahun telah terlewati... hari-hari dijalani dengan semangat mengabdi demi anak-anak tercinta. Harta kita yang tak ternilai harganya. Menata masa depan anak-anak tercinta dengan segenap kemampuan diri dan kesungguhan hati adalah perjuangan tiada henti. Karena pada merekalah masa depan indah kami harapkan terjadi.
Selama 27 tahun kami, para Dewan Guru selalu mengajarkan pada anak-anak tercinta untuk menyakini khayalan mereka. Karena hanya dengan menyakininya, khayalan itu dapat diubah menjadi harapan, kemudian menjadi keinginan, kemudian menjadi semangat untuk mencapainya.
Mengabdi ditengah keterbatasan adalah suatu pilihan hidup untuk manjalani keikhlasan.
DIRGAHAYU SMP PGRI 2 KALIPARE TERCINTA
Terima kasih rekan-rekan Dewan Guru dan Pegawai.
Kita masih mampu menggambarkan indahnya ilmu pengetahuan kepada anak-anak kita,
Sampai 27 tahun ke depan dan bahkan selamanya.
Semoga Tuhan selalu melindungi kita semua, memberikan kekuatan jiwa dan raga.. Amin.
Kalaupun dalam peringatan ini tiada sebatang lilin yang menyala, tiada pesta dan luapan kegembiraan.. tetapi saya yakin ada cahaya indah dan lantunan doa di hati kita, segenap keluarga besar SMP PGRI 2 Kalipare. (Hery Tristantono, SH : 1 Juli 2010)
DIRGAHAYU KE-27 SMP PGRI 2 KALIPARE, MALANG
BalasHapusSemoga dengan bimbingan Bp. Hery Tristantono, SH dan segenap guru SMP PGRI 2 Kalipare yg berkualitas.....tercipta generasi muda yang hebat, mandiri dan berkarya utk Bangsa dan Negara.....
Teriring Do'a.....semoga SMP PGRI 2 KALIPARE, MALANG tetap jaya dan semakin maju.....
...sda....